Laptop merupakan salah satu barang elektronik yang berharga dan dibutuhkan oleh banyak orang untuk lebih mudah dalam hal mengerjakan tugas atau pekerjaan.
Laptop juga menjadi barang yang fleksibel alias bisa digunakan kapan saja dan dimana saja karena bentuknya lebih portabel jika dibandingkan dengan komputer.
Dalam laptop terdapat banyak komponen seperti layar, keyboard, mouse pad, VGA, hard disk, hingga engsel.
Adapun kegunaan dari engsel ini adalah memudahkan aktivitas membuka dan menutup laptop.
Letak engsel ada pada bagian depan keyboard, bawah layar, atau perbatasan antara layar dan keyboard. Kemudian laptop terdiri atas dua engsel yakni di bagian kanan dan kiri.
Engsel pun bisa mengalami kerusakan dan hal ini tentu bisa mengganggu pekerjaan, kemungkinan yang terjadi adalah berkarat hingga patah.
Oleh karena itu, jika engsel laptop ini tidak segera diperbaiki dapat dapat menjadi kerusakan yang lebih serius.
Penyebab Engsel Laptop Patah
Sejatinya ada beberapa penyebab engsel laptop menjadi patah seperti berikut ini.
1. Jenis Material yang Tidak Bagus
Sekalipun laptop mempunyai desain yang bagus hal ini belum tentu menjamin bahwa bahan atau material yang digunakan juga bagus. Hal ini menjadi salah satu yang menyebabkan kenapa engsel mengalami kerusakan.
Maka dari itu, sebelum memutuskan untuk memilih dan membeli laptop, coba untuk memeriksa lebih dahulu secara keseluruhan termasuk bagian engsel.
Hal ini lantaran engsel adalah salah satu komponen yang kerap bergerak atau bekerja.
Engsel Laptop Rusak?
Jangan biarkan masalah kecil jadi makin besar! Kami hadir di Surabaya untuk memperbaiki engsel laptop Anda dengan cepat dan profesional. Kami Melayani Jasa Service Engsel Laptop di Surabaya Harga Bersahabat dan Proses Perbaikan Bisa di tunggu
2. Membuka Laptop dari Ujung Layar
Membuka laptop dari bagian ujung layar dan biasanya kerap dilakukan oleh orang tanpa sadar dan hal ini bisa menyebabkan kerusakan.
Laptop bisa mendapatkan tekanan di satu bagian saja, sehingga gaya dorongnya menjadi tidak seimbang dan ini membuat engsel harus melakukan pekerjaan keras.
Engsel sendiri mempunyai bagian kanan dan kiri, supaya lebih ringan harus mengangkat layar dari dua sisi atau tengah layar. Hal ini pun tidak hanya akan menjadi penyebab engsel rusak,
namun layar pun bisa retak hingga pecah.
3. Menutup Layar dengan Keras
Banyak orang yang menutup layar laptop terlalu keras hingga engsel berbunyi klek. Hal ini tentu tidak hanya bisa menyebabkan kerusakan pada engsel, namun juga layar.
Jika masalah ini semakin parah, kita bisa menutup layar secara kasar dengan keberadaan sebuah benda di atas keyboard
Otomatis, layar pun bisa menjadi rusak dan engsel pun rusak atau patah. Oleh karena itu, cara terbaik adalah dengan menutup laptop secara perlahan dan pastikan tidak ada benda yang terselip di atas keyboard.
4. Laptop Terbentur
Laptop yang terbanting atau terbentur adalah hal yang sangat serius dan bisa menyebabkan
kerusakan terutama pada pada engsel laptop patah.
Saat laptop terbanting atau terbentur di bagian engsel ini, maka bisa rusak atau patah terlebih lagi jika benturannya cukup keras. Sejumlah komponen yang lain mungkin rusak adalah layar dan HDD.
Maka dari itu, untuk mencegah hal ini, harus memperlakukan laptop dengan baik dan menyimpannya di tempat yang aman. Coba untuk menjauhkan dari jangkauan anak-anak yang belum memahami karena laptop adalah alat elektronik yang berharga.
Cara Mencegah agar Engsel Laptop Tidak Mudah Rusak
1. Buka Laptop dari Sisi Tengah
Membuka laptop dari bagian tengah layar dapat membantu mengurangi risiko kerusakan pada engsel. Sebaliknya, jika sering membuka laptop dari sisi tepi, beban pada engsel akan meningkat, yang dapat mempercepat kerusakan dan bahkan berpotensi menyebabkan patah. Dengan membiasakan membuka laptop dari bagian tengah, Anda bisa menjaga engsel tetap kuat dan memperpanjang umur perangkat.
2. Jangan Membuka Layar Terlalu Lebar
Pastikan untuk tidak membuka layar laptop terlalu lebar dan selalu perhatikan batas maksimal engsel, karena setiap laptop memiliki batasan yang berbeda. Membuka layar melebihi kapasitasnya dapat menyebabkan tekanan berlebih pada engsel, yang berisiko merusak atau memperpendek umur perangkat. Dengan memahami batas engsel, Anda bisa menjaga laptop tetap awet dan berfungsi dengan baik.
3. Menutup Laptop secara Perlahan
Selalu tutup laptop dengan perlahan dan hati-hati, karena menutupnya dengan kasar dapat memberikan tekanan berlebih pada engsel, yang berisiko merusak dan memperpendek umur perangkat. Dengan menutup laptop secara lembut, Anda bisa menjaga keawetan engsel dan memastikan laptop tetap berfungsi optimal untuk waktu yang lebih lama.
4. Simpan Laptop dengan Baik
Cara menyimpan laptop sangat berpengaruh pada keawetan engsel. Menyimpan laptop di tempat yang rawan jatuh atau tertimpa barang berat bisa menyebabkan kerusakan pada engsel. Untuk menjaga laptop tetap aman, pastikan Anda menaruhnya di tempat yang stabil dan terlindungi. Dengan penyimpanan yang tepat, Anda dapat menghindari kerusakan pada engsel dan memperpanjang umur perangkat Anda.
5. Membersihkan Engsel Laptop yang Keset
Menjaga kebersihan laptop sangat penting untuk memastikan kinerja optimal, terutama pada komponen internal dan engsel. Engsel yang terbuat dari baja rentan terhadap korosi, yang dapat mengakibatkan kesulitan saat membuka atau menutup laptop.
Untuk mencegah masalah ini, penting untuk tidak membuka dan menutup laptop secara berlebihan, sehingga sirkulasi udara tetap terjaga. Selain itu, memberikan pelumas pada engsel secara berkala dapat membantu mencegahnya menjadi kaku atau keset, menjaga agar laptop Anda tetap berfungsi dengan baik.